0 komentar

Patron World Youth Day 2013


Dunia saat ini sedang menantikan gegap gempita perayaan World Youth Day. Perayaan Hari Kaum Muda Sedunia, kali ini bertempat di Rio de Janeiro, Brazil yang akan berlangsung pada tanggal 23-28 Juli 2013. Pada hari yang penting ini, Gereja Katolik menetapkan 18 orang kudus yang terdiri dari 5 sebagai Pelindung (Patron) dan 13 Perantara Doa (Intercessor) bagi WYD 2013 ini agar para orang muda Katolik, mungkin terkesan iri kepada gaya hidup orang kudus. Dimana banyak anak muda di masa sekarang yang hidupnya dilanda ketidakkudusan, free sex, konsumerisme, masa bodoh dengan agamanya sendiri. Berikut ini daftar dan penjelasan singkat ke-18 orang kudus tersebut beserta doa-doa singkat yang berasal dari rio2013.com. Semoga teladan Para Kudus ini meneguhkan iman kita akan Yesus Kristus dalam Gereja-Nya yang kudus.

PATRON WYD 2013
Santa Perawan Maria Aparecida
Pelindung Gereja dan Keluarga


Pada tahun 1717, tiga nelayan yang sedang dalam perjalanan menjala ikan di perairan sungai Paraiba, menemukan patung Bunda Maria. Oleh karena banyaknya mujizat dan meningkatnya devosi kepadanya, St. Perawan Maria Aparecida dinyatakan sebagai Santa Pelindung Brazil pada 1930 dan beberapa tahun setelahnya sebuah basilika didirikan untuk menghormati St. Perawan Maria Aparecida yang setiap tahunnya menerima jutaan peziarah. WYD memohon perlindungan St. Perawan Maria Aparecida sebagai Pelindung Gereja dan Keluarga.
Doa: Bunda Allah dan bundaku, janganlah berhenti mendoakan keluargaku. Hari ini, aku menyerahkan diriku kepadamu. Amin 

Santo Sebastianus
Prajurit dan Martir Iman

Santo Sebastianus lebih memilih imannya kepada Kristus dari pada kehormatan sipil atau militer. Oleh karena hal ini, ia dikeluarkan dari kemiliterannya dan meninggal dalam penganiayaan terhadap umat Katolik oleh Kaisar Romawi Diokletianus pada tahun 300. Kita dapat melihat keberanian dan cinta kepada Tuhan Yesus dalam kehidupan Santo Sebastianus. WYD memohon perlindungan St. Sebastianus sebagai Prajurit dan Martir Iman.
Doa: Semoga perantaraanmu memberikan saya rahmat untuk taat kepada Allah daripada kepada manusia dan untuk menjadi Prajurit Kristus. Amin. 
.
Santo Antonius dari Santana Galvao
Pewarta Damai dan Kasih

Lahir di Guaratingueta pada tahun 1739. Ia lahir dalam keluarga yang kaya dan punya kehormatan besar namun ia menolak itu semua dan masuk ke dalam Ordo Hina Dina (Fransiskan). Ia adalah pewarta damai dan kasih dengan kata-kata dan perbuatan. Dan menjadi seorang model pewarta. Mujizatnya dimulai sejak ia masih hidup di mana pil-pil yang ia buat sendiri menghasilkan daya kesembuhan yang amat brilian. WYD memohon perlindungan St. Antonius dari Santana Galvao sebagai Pewarta Damai dan Kasih.
Doa: Aku berdoa, semoga dengan teladanmu aku akan menjadi promotor damai dan kasih pada setiap langkah hidupku. Amin.

Santa Teresa dari Lisieux
Pelindung Misi

St. Teresa dari Yesus lahir di Prancis pada tahun 1873. Pada umur 15 tahun, ia membaktikan hidupnya dengan menjadi seorang biarawati di sebuah biara Karmelit; ia hidup di sana dengan kerendahan hati dan kesederhanaan dalam keyakinan total kepada kehendak Allah. Ia diangkat sebagai Pelindung/ Patron Misi pada tahun 1927, oleh karena keinginan mendalamnya untuk menjadi seorang misionaris dan kehendaknya untuk memberikan segala sesuatu bagi kebaikan orang lain. WYD memohon perlindungan St. Teresa dari Lisieux sebagai Pelindung Misi.
Doa: Berikanlah kepadaku semangat misionarismu, o Santa Teresa, untuk memberitakan Kristus ke seluruh tempat. Amin

Beato Yohanes Paulus II
Sahabat Kaum Muda


Paus Yohanes Paulus II, yang agung, adalah pencetus World Youth Day pada tahun 1984. Ia dipandang sebagai Paus Kaum Muda, ia berkarya dengan berdialog dengan kaum muda dan mengundang kaum muda untuk mengenali posisi dan misi mereka dalam Gereja. Dalam masa pontifikatnya yang begitu panjang, ia dengan gigih membimbing kaum muda Kristen yang terinspirasi dari Konsili Vatikan II. Dia berjuang sampai saat terakhir hidupnya dengan mewartakan kebahagian dan untuk memberikan dirinya kepada Kristus dan Bunda Maria, Perawan Maria. WYD memohon perlindungan Beato Yohanes Paulus II sebagai Sahabat Kaum Muda.
Doa: Berikan kepadaku, melalui perantaraanmu, rahmat untuk mendapatkan spirit sahabat sejati layaknya engkau yang adalah sahabat sejati kepada orang-orang muda. Amin.
 
PERANTARA DOA (Intercessor)

Santa Rosa dari Lima
Setia kepada Kehendak Allah

Isabel Flores lahir di Lima, Peru, pada tahun 1576. Rosa adalah nama panggilannya karena kecantikan wajahnya. Ia adalah Santa pertama dari benua Amerika dan dikenal akan kehidupan doa dan pertobatan. Ia mengalami banyak kesulitan dalam hidupnya, namun didepan semua itu, ia menghadapinya dengan ketabahan yang luar biasa, meniru Kristus yang malang dan tersalib. WYD memohon perantaraannya untuk menjadi seorang yang setia kepada kehendak Allah.
Doa: Tolonglah aku dalam pencarian akan kesetiaan kepada kehendak Allah dalam hidupku. Amin.


Beato Pier Giorgio Frassati
Dengan cinta yang luar biasa kepada orang-orang miskin dan Gereja



Lahir di Turin pada tanggal 6 April 1901. Pada kelahirannya, ia didiagnosa menderita gangguan sistem pernapasan sehingga ia segera dibaptis. Ia adalah sahabat bagi orang miskin, dengan melihat citra Kristus dalam diri mereka. Pada umur 18 tahun, ia bergabung dalam Persaudaraan Rosario Pollone dan Komunitas St. Vinsensius de Paulo. Ia selalu mencintai kerendahan hati, membaktikan dirinya untuk melakukan perbuatan baik. Dan memberikan hatinya kepada banyak orang. WYD menjadikan Beato Frassati sebagai pendoa bagi seseorang yang dengan teguh mencintai kaum miskin dan Gereja.
Doa: Bimbinglah aku untuk membuat pilihan dalam hidup yang lebih mementingkan untuk melayani dan mencintai Gereja dan sesamaku. Amin.  

Beata Chiara Luce Badano  
Yang sepenuhnya memberikan diri kepada Yesus


Lahir di Sassello di Italia. Ketika umurnya menginjak 10 tahun, ia mengalami pengalaman perjumpaan dengan Allah yang mengubah hidupnya dan hidup orang tuanya. Sejak saat itu, ia membaktikan hidupnya secara radikan kepada Injil, untuk mencintai semua orang di sekitar dia. Ketika ia berusia 18 tahun, ia didiagnosis menderita kanker tulang.  Ia hidup dengan keberanian yang besar menjalani setiap bagian dari penyakitnya. WYD memohon perantaraan doa Beata Chiara untuk berkomitmen total kepada Yesus.
Doa: Tolonglah aku mengatasi tantangan yang kuhadapi, pada hari kaum muda sehingga hidupku dapat menyerahkan hidupku seluruhnya kepada Yesus. Amin.

Beato Frederick Ozanam
Pelayan Kaum Miskin


Lahir di Milan, Italia. Ia hidup dalam atmosfer semangat kasih yang dalam, terutama dari teladan hidup orang tuanya. Dalam cinta terhadap isu eksistensial dan spiritual, Beato Ozanam mempelajari studi filosofi dimana ia menemukan argumen yang mendukung komitmen sosial orang-orang Katolik. Ia wafat di tahun 1853 pada usia 40 tahun, meninggalkan warisan berharga Konferensi Serikat Vinsensian  dan telah melakukan kehendak Allah dalam hidupnya. WYD memohon perantaraan Beato Ozanam sebagai pelayan kaum miskin.
Doa Dengan perantaraanmu, semoga kami dengan sungguh-sungguh berbagi dengan kaum yang paling membutuhkan dan memberikan bantuan kepada yang menderita. Amin


Beato Adilio Daronch
Sahabat Kristus

Lahir pada Oktober 1908 di Dona Francisca, Brazil. Dari keluarga yang sederhana di kota terpencil di pedalaman Brazil. Sejak masa kecilnya, ia senang sekali berdoa dan melayani Perayaan Misa. Pada saat umurnya 16 tahun, ia dibunuh bersama dengan Pater Manuel Gomez Gonzalez oleh kaum revolusioner dalam perjalanan mengunjungi komunitas Kristiani di tempat yang jauh. WYD memohon perantaraan doa Beato Daronch untuk relasi persahabatan yang teguh dengan Kristus.
Doa: Semoga dengan mengikuti teladan kebajikanmu, kami boleh diterima sebagai sahabat-sahabat Kristus dalam hidup ini dan hidup yang akan datang. Amin.

Santa Teresa dari Andes
Hidup Kontemplatif dalam Kristus


Lahir di Chile pada tahun 1900. Sejak umur 6 tahun, ia membaktikan dirinya dengan datang tiap hari ke Perayaan Misa Kudus. Keteguhannya akan Ekaristi mengungkapkan betapa haus batinnya untuk bertemu Kristus. Banyak orang berkata bahwa sebelum menjadi Karmelit pada umur 17 tahun, ia menapaki cara pola hidup yang kudus dan banyak menarik jiwa-jiwa kepada Allah. Ia selalu sadar bahwa doa dan pengorbanannya dapat memperbaiki dan memurnikan dunia. Sekarang dalam makamnya kita menemukan kata-katanya: “Cinta lebih kuat.” WYD memohon doa perantaraan Santa Teresa untuk belajar hidup kontemplasi dalam Kristus.
Doa: Semoga dengan perantaraanmu, aku dapat menemukan dalam diriku keinginan untuk menyembah dan memuliakan Yesus tanpa henti. Amin.

Beato Jose de Anchieta
Rasul Brazil

Lahir pada tahun 1534 di Tenerife, Kepulauan Canary. Ia bergabung ke dalam Serikat Yesuit dan dikirim menjadi misionaris ke Brazil. Ia ditahbiskan pada tahun 1566 dan melayani sebagai superior komunitas dan kepala semua Misi di Brazil, dengan bijaksana demi keselamatan setiap orang. Ia meninggal pada tahun 1597 dan menerima gelar “Rasul Brazil”. WYD memohon perantaraan doa Beato Anchieta sebagai Rasul Brazil dalam pelayanan Misi.
Doa: Seperti teladan hidupmu, semoga kami berkembang dan berbuah dalam aktivitas misionaris di seluruh negara kami. Amin.

Beato Isidore Bakanja
Martir Skapulir

Isidore lahir sekitar tahun 1890 di Bokendela, Kongo. Hidupnya sangat miskin dan bekerja sebagai petani upahan di lapangan. Ia dibaptis pada tahun 1986 berkat perjumpaannya dengan misionaris Karmelit yang memberikannya sebuah Rosario dan Skapulir Santa Perawan Maria Bunda Karmel. Ia memiliki devosi mendalam kepada Santa Perawan Maria. Ia sering berdoa dan bernyanyi sembari bekerja. Sekali waktu, ia memutuskan untuk meninggalkan pekerjaannya namun dengan mengabaikan perintah untuk melepaskan tanda imannya. Dia mengalami luka di punggung dan akhirnya meninggal. Karena luka yang parah. WYD memohon perantaraan doa Beato Isidore Bakanja sebagai Martir Skapulir.
Doa: Semoga dengan teladan imanmu, kami diteguhkan kembali melawan kesusahan dalam hidup kami dan kami pun dilindungi oleh Bunda Maria, bunda kita. Amin

Beata Suster Dulce
Duta Cinta Kasih

Beato Dulce lahir di Salvador pada tahun 1914. Sejak masih muda, ia menunjukkan semangat kasih. Dia dikenal akan ketekunan dan usahanya untuk merawat orang-orang sakit. Dia tidak pernah menutupkan pintu bagi orang-orang yang membutuhkan pertolongannya. Ia bergabung ke dalam Kongregasi Suster-suster Misionaris Bunda Allah Yang Dikandung Tanpa Noda. Ia mendirikan beberapa asosiasi, sekolah dan rumah sakit. WYD memohon perantaraan doa Beata Suster Dulce sebagai Duta Cinta Kasih.
Doa: Berdoalah bagi kami, “oh malaikat baik dari Brazil”, sehingga kami boleh berbagi dengan sukacita segala karunia yang kami terima dengan mereka yang membutuhkan. Amin.

Santo Georgius
Pejuang Melawan Iblis

Dalam tradisi Gereja, St. Georgius adalah seorang prajurit romawi pada masa Kaisar Diokletianus. Ia bertobat dan menjadi seorang Kristen, dank arena alasan itu, ia dianiaya dan dipenggal. Sejak abad ke-4, ia dihormati dalam Gereja sebagai martir Kristus. Tradisi Gereja menggambarkan ia sebagai seorang berkuda yang menghadapi dan menaklukan seekor naga, yang menyimbolkan keteguhan iman. WYD memohon perantaraan St. Georgius sebagai pejuang melawan iblis.
Doa: Dengan teladanmu, semoga kami dikuatkan dalam iman dan dikuatkan dalam menghadapi serangan-serangan yang jahat dalam penantian kami akan kedatangan Kristus. Amin.

Beata Laura Vicuna
Martir Kemurnian

Lahir di Chile pada tahun 1891. Pada umur 10 tahun, ia menerima Komuni Pertama dan setelah itu ia mencoba mencintai Kristus dengan segala kemampuannya. Ia berjuang untuk membuat Kristus dikenal dan mencoba untuk memperbaiki perbuatan dosa orang banyak terhadapNya. Melihat ibunya yang hidup dalam dosa, ia mempersembahkan dirinya. Ia menderita sakit keras dan akhirnya dipanggil ke Hadirat Bapa saat umurnya mencapai 12 tahun. WYD memohon perantaraan doa Beata Laura Vicuna sebagai Martir Kemurnian.
Doa: Berikanlah kepadaku rahmat dan pertolongan untuk mematuhi kehendak Allah Bapa dengan hati yang murni. Amin.


St. Andreas Kim dan Para Martir Korea
Martir Evangelisasi


Pada awal abad ke-18, Iman Kristen datang pertama kali ke Korea. Sebuah kelompok mendapatkan bimbingan rohani oleh Pater Andreas Kim, imam pertama komunitas tersebut. Telah terjadi 3 kali penganiayaan terhadap orang-orang Kristen antara tahun 1839 dan 1866, ia meninggal bersama 102 martir lainnya, memberikan darahnya yang berharga bagi Gereja Katolik di Korea. WYD memohon perantaraan St. Andreas Kim dan Para Martir Korea sebagai Martir Evangelisasi.
Doa: Kami mohon berdoalah tanpa lelah bagi kami sehingga kami selalu disatukan kepada Kristus dan bertekun dalam iman kami sehingga kami boleh membawa kebenaranmu kepada mereka yang percaya kepada kami.


Beata Albertina Berkenbrock
Yang saleh dalam nilai-nilai Injil


Lahir di Santa Catarina pada April 1919. Pada umur 12 tahun, ia dibunuh karena ingin mempertahankan kemurniannya. Kabar tentang kemartiran dan kekudusannya tersebar begitu cepat. Ia adalah seorang anak perempuan yang membangun kepekaan besar dalam hubungannya dengan Allah dan sesamanya. WYD memohon perantaraan doanya sebagai yang saleh dalam nilai-nilai Injil.
Doa: Semoga melalui perantaraanmu, aku menemukan kebahagiaan yang datang dari ketekunan dalam menghidupi nilai-nilai Injil. Amin. 

Semoga teladan Para Kudus ini meneguhkan iman kita. Diterjemahkan oleh Katolisitas Indonesia dari www.rio2013.com

Dominus illuminatio mea!
 
Toggle Footer
Top